Cari

Telkom Dukung Pendidikan dan Layanan Pemberdayaan Hidayatullah

PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) turut mendukung gerakan pendidikan dan pemberdayaan yang digalakkan oleh ormas Islam Hidayatullah di Indonesia. Salah satunya dengan menyumbangkan puluhan perangkat teknologi kepada Yayasan Pondok Pesantren Hidayatullah (YPPH) Pusat Balikpapan, Kalimantan Timur.

Telkom Kalimantan memberikan apresiasi kepada Pesantren Hidayatullah Balikpapan dengan menyerahkan 20 unit laptop, 2 unit Air Conditioner (AC), dan 2 unit LCD. Pemberian ini termasuk program CSR (Corporate Social Responsibility/Tanggung Jawab Sosial Perusahaan) oleh Telkom Indonesia.

Secara simbolis, sokongan tali asih itu diserahkan oleh Kepala Telkom Divisi Regional (Divre) VI Kalimantan, Joko Raharjo, kepada Ketua YPPH Balikpapan, Ustadz Zainuddin Musaddad di Masjid ar-Riyadh, Gunung Tembak, Balikpapan Timur, Kamis (21/8/2014) kemarin.

Joko Raharjo dalam sambutannya mengatakan, Telkom memiliki misi yang sejalan dengan misi pesantren. Yaitu mengemban amanah untuk seluruh alam semesta, di antaranya dengan memfasilitasi perangkat teknologi bagi pesantren.

“Untuk apa teknologi ada? Pertama, untuk Indonesia, untuk rahmatan lil ‘alamin (rahmat semesta alam),” ujarnya dari atas mimbar usai shalat Zhuhur bersama ribuan jamaah.

Selain itu, katanya, Telkom mencari keuntungan untuk negara. Keuntungan itu, katanya, juga untuk rahmatan lil ‘alamin.

“Kita juga ingin berbagi. Hari ini kita masih membawa (sumbangan) sangat sedikit. Kita ingin memberikan kepada adik-adik (santri) sekalian kemudahan,” ujarnya.

Komunikasi Dilarang Terputus

Selama ini, Telkom telah menjalin hubungan yang erat dengan Hidayatullah khususnya di Balikpapan. Kedatangan Joko Raharjo dan rombongannya guna terus menjaga hubungan tersebut.

Ustadz Zainuddin mewakili tuan rumah menyambut baik silaturahim dan sumbangan Telkom Kalimantan.

“Kita wajib bersyukur. Bersyukur atas kedatangan ‘santri Hidayatullah cabang Telkom’ yang hadir di tempat ini. Atau mungkin ‘Telkom cabang Hidayatullah’,” ujarnya sedikit berguyon.

Ia mengatakan, perangkat teknologi tersebut akan dimanfaatkan untuk menunjang kegiatan belajar para santri dan peserta didik tingkat mahasiswa di komplek Pesantren Hidayatullah Balikpapan.

Zainuddin mengatakan, komunikasi Telkom-Hidayatullah harus terus tersambung. “Komunikasi (kita) dilarang terputus,” ujarnya.

Sekitar 20 orang rombongan Telkom Kalimantan tiba di Gunung Tembak sekitar 10 menit jelang azan Zhuhur. Pantauan Hidayatullah.com, setidaknya 5 mobil rombongan mengelilingi kampus pesantren terlebih dahulu sebelum shalat berjamaah.

Usai acara di Masjid ar-Riyadh, rombongan dijamu makan siang dan ramah tamah di gedung kantor YPPH Balikpapan selama sekitar 1 jam.

Hadir dalam rombongan itu di antaranya Ardhiono (GM Datacom Telkomsel), Yusuf (Marketing Telkomsel), Nunuk (SGM CDC Telkom), Rina (Purel Telkomsel), dan Broto (Purel Telkom). */Hidcom